Ambon PMN.Com-Kota Ambon merupakan Negeri adat yang menjunjung tinggi Nilai Nilai adat dan Budaya.Pemilu yang dilaksanakan tanggal 14 nanti tinggal menghitung hari.
selaku Ketua Majelis Latupati kota Ambon,saya mengajak kita sekalian untuk menghargai adat dan Nilai Nilai budaya kita selaku orang Maluku.”Jangan kita saling menghasut dan memprofokasi satu dengan lain” Pilihan boleh beda dalam Pemilu,tapi kita harus junjung tinggi Nilai adat dan Budaya”.
Hal Ini di tegaskan oleh Ketua Majelis Latupati Kota Ambon Reza valdo Maspaitela Usai menghadiri Sosialisasi dan Dialog Pemilu 2024yang berbudaya yang berlangsung dilapangan merdeka Kota ambon pada( Sabtu 10/2/2024) dijelaskan Majelis Latupati siap mendukung jalannya pesta demokrasi Pemilu 2024 secara jujur ,adil langsung umum bebas rahasia dan Berbudaya
Mewakili Negeri Negeri adat Majeleis Latupati berkeinginan agar Pelaksanaan Pesta Demokrasi tanggal 14 Februari 2024 tidak hanya berjalan secara jujur dan adil tapi juga beradab dan beradatIa menilai adat istiadiat di Negeri kita memiliki nilai yang sangat luar biasa seperti hubungan Pela Gandong .Saya melihat perkembangan di media pimpinan pimpinan Nasional kita tidak lagi menjunjung tinggi Nilai adat dan Budaya.
Saya ingin menunjukan kepada kita bahwa ambon maluku itu berbeda.kita di Maluku itu ingin menunjukan apa itu artinya adat,apa itu integritas dari hubungan orang basudara
Yang kedua kita di Maluku selalu mengkopi paste nilai nilai dari luar salah satunya politik uang menjelang PEMILU. dengan politik uang ini bisa merusak tatanan adat dan budaya selaku orang basudara di Maluku .Oleh sebab itu saya mengajak kita sekalian pilihan boleh berbeda tapi jangan sampai merusak hubungan adat kita sebagai orang basudara”.ajak Maspaitela.Sehinggah Pemilu Nanti bisa berjalan Luber jujur dan adil.
oleh sebab itu Kami berkeinginan pada sejumlah TPS kami ingin supaya petugas petugas Penyelemggra Pemilu (petugas KPSS para Saksi,yang ada di TPS ) diminta memakai Baju cele atau Baju adat sebagai orang maluku supaya menarik pemilih untuk datang ke TPS untuk mencoblos sesuai Hati dan pilihan masing masing.(RS)